Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id

YM. Ketua Pengadilan Agama Kisaran, Ibu Diana Evrina Nasution, S. Ag., S. H. pada Kamis, 9 November 2023 menerima kunjungan silaturahmi Dekan Fakultas Syariah Institut Agama Islam Daar Al Uluum (IAIDU) Asahan, Bapak Syahrul, S. H. I., M. A. dan Ka. Prodi beserta jajaran.

 

Silaturahmi ini berkaitan dengan permohonan yang dilayangkan Dekan Fakultas Syariah IAIDU tentang permohonan akan melaksanakan kegiatan program akademik Prodi Hukum Keluarga Islam (HKI) dan Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES) pada semester VII ini dengan mata Kuliah Klinis Hukum. YM Ketua Pengadilan Agama Kisaran didampingi dengan Bapak Mukhlis Pulungan, S. Ag., M. H. (Sekretaris) menyambut baik kedatangan rombongan dari IAIDU di ruang Ketua Pengadilan Agama Kisaran dan menerima permohonan untuk melaksanakan klinis hukum di Pengadilan Agama Kisaran.

Rencananya kegiatan klinis Hukum ini akan dilaksanakan mulai tanggal 20 November 2023 hingga 20 Desember 2023 mendatang. Adapun mahasiswa yang akan melaksanakan klinis hukum ini merupakan mahasiswa semester VII dengan jumlah 97 orang yang terdiri dari 52 Orang Mahasiswa dari Prodi HKI dan 45 Orang Mahasiswa dari Prodi HES. (nrl)

  • 779-s-alaidin.jpg
  • 780-s-sahrudin.jpg
  • 781-s-fakhruddin.jpg
  • 782-s-mnasri.jpg
  • 783-s-arief.jpg
  • 784-s-tiwi.jpg
  • 785-s-anang.jpg
  • 786-s-ramadhan.jpg