1

Tim Perencanaan Pengadilan Agama (PA) Kisaran mengikuti Rapat Koordinasi Pagu Indikatif dan Persiapan Penyusunan dan Pendampingan RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025 dengan Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI dan APIP Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI secara online pada Selasa, 2 Juli 2024.

 

Kolase-2-foto-82

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk membahas pagu indikatif TA 2025 dan persiapan penyusunan serta pendampingan RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh satuan kerja di lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan di bawahnya.

Dalam rapat ini, seluruh peserta mendapatkan informasi tentang pagu indikatif TA 2025 dan petunjuk teknis penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025. Seluruh Satuan Kerja juga mendapatkan arahan dan bimbingan dari Kepala Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI dan APIP Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI dalam menyusun RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025.

Kolase-2-foto-83

Melalui kegiatan ini, diharapkan Tim Perencanaan PA Kisaran dapat memahami pagu indikatif TA 2025 dan petunjuk teknis penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025 dengan baik. Sehingga, Tim Perencanaan PA Kisaran dapat menyusun RKA-K/L Pagu Indikatif TA 2025 dengan tepat waktu dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. (nrl)

  • 799-s-misranht.jpg
  • 800-s-herieka.jpg
  • 801-s-selamat.jpg
  • 802-s-fuadhilmi.jpg
  • 803-s-sabriusman.jpg
  • 804-s-husnah.jpg