inov

SEI RAMPAH | pa-seirampah.go.id
Selasa(30/08/2022), Bertempat di Ruang Media Center PA Sei Rampah Pranata Komputer Pengadilan Agama Sei Rampah Patra Abdala, S.Kom. melakukan sosialisasi penggunaan aplikasi baru PA Sei Rampah. Aplikasi tersebut diberi nama ITASKR (Aplikasi Tata Naskah Dinas Elektronik). Aplikasi tersebut merupakan aplikasi persuratan elektronik yang menjadi inovasi mandiri Pengadilan Agama Sei Rampah.

Selengkapnya: PA. Srh - Sosialisasi Inovasi Baru PA Sei Rampah

Rabu, 1 September 2022, bertempat di ruang Media Center Pengadilan Agama Gunungsitoli, Muhammad Randika Angkasa Putra, S.H. yang merupakan CPNS Pengadilan Agama Gunungsitoli mengikuti pelatihan dasar (Latsar) CPNS gelombang I Angkatan IV yang diselenggarakan oleh Mahkamah Agung RI Badan Litbang Diklat Hukum dan Peradilan. 

Selengkapnya: PA. Gst - Cpns PA Gunungsitoli Ikuti Latsar CPNS MA Gelombang I Secara Distance Learning

Lubuk Pakam (30 Agustus 2022). Empat orang Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III yang bertugas di Pengadilan Agama Lubuk Pakam sejak bulan April 2022 yang terdiri atas Teguh Denggano Patiguna, S.I.A, Bachtiar Hasan Sinaga, SH, Siti Khairunnisa, SH, dan Miftah Anggun Winanda, SH, kini memenuhi panggilan dari Badan Libang Diklat Hukum dan   Peradilan berdasarkan Surat Nomor 582/Bld/ S/8/2022 tanggal 1 Agustus 2022 untuk pelaksanaan pembelajaran Latsar secara online.

Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 30 Agustus 2022 s/d 23 September 2022. Adapun yang menjadi narasumber dalam pembelajaran online yaitu Balai Diklat Keagamaan Medan. Diharapkan dengan keikutsertaan dalam latsar ini membangun rasa cinta terhadap tanah air Indonesia dan bekerja dengan sebaik-baiknya.

Selengkapnya: PA. Lpk - CPNS Golongan III PA Lubuk Pakam Mulai Mengikuti Latsar Pembelajaran Online

plan

Ketua Pengadilan Agama (PA) Sei Rampah Sarifuddin, S.H.I. memimpin Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional yakni Pranata Komputer Ahli Pertama dan Arsiparis Terampil/Pelaksana pada Rabu (31/08/2022). Pada acara tersebut Ketua Pengadilan Agama Sei Rampah melantik Patra Abdala, S.Kom sebagai pejabat Pranata Komputer Ahli Pertama dan Sri Handayani, A.Md sebagai pejabat Arsiparis Terampil/Pelaksana di Pengadilan Agama Sei Rampah. Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, Pegawai PA Sei Rampah, dan Ibu-ibu KBI PA Sei Rampah, serta tamu undangan.

Selengkapnya: PA. Srh - Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional di Pengadilan Agama Sei Rampah

 

Wakil Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar Sri Suryada Br. Sitorus, S.H.I. melepas tiga mahasiswa STAI Pancabudi yang telah melaksanakan magang selama 2 bulan di Pengadilan Agama Pematang Siantar pada Kamis, 01 September 2022. Kegiatan pelepasan mahasiswa magang ini dilakukan di Ruang Sidang Pengadilan Agama Pematang Siantar pada pukul 15.00 WIB dan disaksikan oleh aparatur Pengadilan Agama Pematang Siantar serta dosen pendamping yaitu Dra. H. Elpianti Pakpahan, M.A.

Selengkapnya: PA. Pst - Pelepasan Mahasiswa STAI Pancabudi di PA Pematang Siantar

  • 805_bivayusmiarti.jpg